Ikan kambu

Dari WikiPangan
Revisi sejak 27 Desember 2025 10.16 oleh Andi.irfan (bicara | kontrib) (←Membuat halaman berisi 'jmpl|Ikan kambu/Rachma Kambu artinya isi. Ikan yang digunakan adalah ikan bolu (bandeng), sebutan di Sulawesi. Dalam bahasa Inggris disebut milkfish. Ikan kambu mirip dengan paria isi. Ia adalah lauk yang disajikan bersama nasi hangat dan sayur bening. Satu ekor ikan itu dibagi menjadi empat potong atau lebih. Isi dagingnya diambil sehingga menyisakan ruang dengan kulit ikan yang siap diisi. == Bahan == # Ikan bolu (bandeng) # B...')
(beda) ← Revisi sebelumnya | Revisi terkini (beda) | Revisi selanjutnya → (beda)
Ikan kambu/Rachma

Kambu artinya isi. Ikan yang digunakan adalah ikan bolu (bandeng), sebutan di Sulawesi. Dalam bahasa Inggris disebut milkfish. Ikan kambu mirip dengan paria isi. Ia adalah lauk yang disajikan bersama nasi hangat dan sayur bening. Satu ekor ikan itu dibagi menjadi empat potong atau lebih. Isi dagingnya diambil sehingga menyisakan ruang dengan kulit ikan yang siap diisi.

Bahan

  1. Ikan bolu (bandeng)
  2. Bawang putih
  3. Bawang merah
  4. Sereh
  5. Lengkuas
  6. Merica
  7. Ketumbar
  8. Garam
  9. Kaldu bubuk
  10. Gula merah
  11. Telur

Cara

  1. Goreng bawang putih, bawang merah, sereh, lengkuas, merica, ketumbar secara terpisah
  2. Setelah digoreng, haluskan semua bumbu
  3. Siapkan kelapa sangrai yang sudah dihaluska dan masukkan daging ikan yang sudah dimasak
  4. Masukkan bumbu halus tadi
  5. Tambahkan garam, kaldu bubuk, dan gula merah
  6. Masukkan dua butir telur lalu campur
  7. Jika isian selesai, masukkan isian tersebut ke dalam potongan ikan
  8. Ikan kambu siap, ia juga bisa disimpan untuk beberapa hari
  9. Jika ingin dimakan, bisa digoreng dengan baluran telur